Sabtu, 10 Desember 2011

Profil WAKETOS SMP VIDATRA My School....

“Papaku adalah inspirasi terbaik dalam hidupku...,”
    Kecil-kecil cabe rawit. Itulah kata-kata yang pantas untuk menggambarkan sesosok gadis mungil bernama Fabella Aura Hendian Putri. Ya, meskipun usianya baru menginjak sebelas tahun, tetapi dirinya sudah resmi menjadi siswi kelas 7 di SMP Vidatra, Bontang. Loh, kok bisa, ya? “Iya, dulu, waktu aku masih kelas 3 sampai 5 SD, Aku pernah ikut kelas akselerasi. Jadinya, aku bisa cepat deh, masuk SMP,” ungkap gadis yang akrab disapa Bella ini. Walaupun usianya beda dari siswa-siswi lainnya, ia tidak malu dan mencoba bergaul dengan teman-temannya yang berada di sekolah. Karena itu, Bella pun mempunyai banyak teman di sekolah. Entah itu teman seangkatannya, kakak kelas, atau pun para guru. Ia pun semakin dikenal oleh anak-anak satu sekolah maupun guru-guru, entah itu karena kelucuannya, kebaikannya, atau kecerdasannya. Yang jelas, ia banyak dikenal oleh warga satu sekolah. Semakin hari, Bella semakin dikenal, apalagi setelah dirinya resmi dipilih oleh anak-anak satu sekolah, sebagai Wakil Ketua OSIS SMP Vidatra Periode 2011/ 2012, yang membuat dirinya semakin populer di sekolah. Apa ya, rahasia Bella bisa sehebat dan populer seperti saat ini? “Rahasia aku, ya, banyak berdoa sama Allah, rajin belajar, dan taat kepada orangtua. Kalau kita nurut sama orangtua, kita pasti bakal sukses dan menjadi anak yang luar biasa,” kata si penyuka warna pink ini. Mmm...Kalau boleh tahu, Siapa sih, inspirasi terbaik dalam hidup kamu? “Inspirasi terbaik untukku tentunya papaku. Papaku itu kan, sedang merintis usaha. Dan, saat ini usaha papaku itu lagi terkenal banget. Jadi, aku menganggap papaku itu adalah orang yang hebat dan sukses. Aku pengin suatu hari nanti bisa seperti papaku ini, bisa menjadi orang yang sukses dan menjadi kebanggaan keluarga,” ujar gadis ini sambil tersenyum manis. Ngomong-ngomong, prestasi apa saja yang sudah kamu raih? “Mmm...lumayan banyak, sih. Diantaranya Juara 3 Lomba Membaca Puisi tingkat SD se-Kota Bontang, dan juga prestasi membanggakan yang baru saja aku raih adalah Juara 1 Lomba Pidato Bahasa Inggris se-Kota Bontang tingkat SMP,” katanya. Apakah kamu senang dengan semua itu? “Ya, tentu saja senang. Aku bersyukur dengan semua prestasi yang telah aku raih selama ini. Ini semua adalah hadiah buat orangtuaku yang telah membesarkan dan mendidik aku selama ini dengan baik,” ungkap Bella. Kamu kan, sekarang sudah menjadi wakil Ketua OSIS, tujuan kamu untuk menjadi Wakil Ketua OSIS ini, apa, sih? “Tujuan aku menjadi Wakil Ketua OSIS ini adalah, pengin menjadikan OSIS SMP Vidatra menjadi suatu wadah untuk mengembangkan bakat siswa-siswi SMP Vidatra,” Kamu kan, sekarang sudah populer banget di sekolah, siapa sih yang nggak kenal kamu, Kamu bahagia nggak, dengan semua itu? “Jujur, aku bahagia banget. Aku dikenal banyak orang dan aku bisa menambah banyak teman. Nggak nyangka kalau sekarang aku se-populer ini. Inilah mungkin karunia Allah...,” kata gadis yang hobi membaca ini. Terakhir, apa pesan kamu buat anak-anak sekolah yang ingin hebat dan populer seperti kamu?” “Pesan aku, rajin belajar, patuhi nasihat guru dan orangtua kamu, rajin beribadah dan berdoa sama Allah, agar segala keinginan kita di dengar sama Yang Maha Kuasa. Dan, satu lagi jangan pernah menyerah dan jangan pernah merasa gagal, karena sesungguhnya kegagalan adalah awal sebuah kunci kesuksesan,” tutup gadis kelahiran Bontang, 8 November 2000 ini (Fatimah Aulia Rahma/ Aretha Pandya Paramita/ student journalism).

(Profil ini diterbitkan di Halaman PENSI Koran Harian Bontang Post pada tanggal 28 November 2011...)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar